021-2992-4473 021-2265-5517

blog

Blog / Yuk simak bocoran fitur terbaru dari iOS 14


Yuk simak bocoran fitur terbaru dari iOS 14

Akhirnya yang ditunggu-tunggu oleh iPhone users yaitu iOS 14 resmi diperkenalkan oleh Apple di acara Worldwide Developer Conference (WWDC) 2020. Untuk pertama kali dalam sejarah acara tersebut dilaksanakan secara virtual. 


Sebelum kita bahas lebih lanjut tentang fitur-fitur terbaru apa saja yang tersedia di iOS 14, terlebih dahulu perlu kita ketahui perangkat iPhone apa saja yang kompatibel mendapatkan update iOS 14, yaitu:

iPhone 11

iPhone 11 Pro

iPhone 11 Pro Max

iPhone XS

iPhone XS Max

iPhone XR

iPhone X

iPhone 8

iPhone 8 Plus

iPhone 7

iPhone 7 Plus

iPhone 6s

iPhone 6s Plus

iPhone SE (1st generation)

iPhone SE (2nd generation)


Banyak fitur-fitur dan desain terbaru di iOS 14 yang tidak akan ditemukan di iOS 13. Apa sajakah itu?


1. Tampilan homescreen baru lebih simpel dan fresh

image source: macrumors.com


Tampilan home screen di iOS 14 telah didesain ulang menjadi tampak lebih simpel dan sederhana. Selama ini, kita hanya bisa mengatur letak aplikasi dan membuat grup untuk aplikasi-aplikasi tersebut. Tapi di iOS 14 ini, Apple memperkenalkan fitur terbaru yaitu Smart Stack, App Library dan Widget.


Sebelumnya, Widget hanya berada di halaman homescreen paling kiri saja (Notification Center) dan sekarang menyatu dengan aplikasi-aplikasi yang ada di homescreen ponselmu. 

Walaupun fitur ini telah dimiliki Windows Phone dan Android, tapi bukan hanya itu yang diberikan oleh Apple. Dengan iOS 14, kamu bisa sembunyikan satu halaman home screen secara keseluruhan jika dirasa halaman pada home screen-mu cukup banyak. 


Tapi tenang saja, ini bukan berarti kamu kehilangan aplikasi yang telah kamu unduh, melainkan kamu bisa cari aplikasi tersebut melalui App Library. Fitur ini bertujuan untuk mengelompokkan aplikasi dengan tampilan yang lebih simpel dan tidak akan memenuhi home screen kamu.


Selain kedua fitur tadi, ada fitur lainnya yaitu Smart Stack, fitur ini bisa menampilkan beberapa widget yang telah dikelompokkan sesuai dengan yang kamu mau, seperti widget yang memuat informasi mengenai lokasi, berita dan kalender aktivitas.



2.Tampilan panggilan masuk lebih simpel

image source: macrumors.com


Pada iOS 14, saat kamu mendapatkan panggilan masuk atau Facetime, kamu tidak perlu merasa terganggu lagi dengan tampilannya yang satu layar penuh karena hal tersebut telah didesain ulang dan dipangkas menjadi lebih simpel dan minimalis seperti di gambar di atas.


?3. Mode picture in picture

image source: macrumors.com


Pasti diantara kalian ada yang merasa kesal ketika sedang drakoran di ponsel harus diganggu oleh tugas sekolah, kuliah maupun pekerjaan dari kantor. Sehingga kamu terpaksa harus pause film atau drama yang sedang kamu tonton. iOS 14 memberikan fitur mode terbaru yaitu picture in picture, dimana kamu bisa nonton video sambil mengerjakan tugas atau pekerjaan tanpa harus mem-pause video tersebut. 


Atau kamu juga bisa sambil browsing cari nama-nama aktris dan aktor dari drama yang kamu tonton.


?4. Siri menjadi lebih pintar

image source: google.com


Pada iOS 14, Siri semakin pintar dan canggih. Banyak fungsi yang bertambah pada Siri, seperti penambahan suara baru dalam beberapa bahasa yaitu English (Australia, India, Ireland, South Africa, UK, U.S.), French (France), German (Germany), Spanish (Mexico, Spain), Chinese (China mainland, Hong Kong) dan Japanese (Japan). Selain itu Siri juga bisa mengirim pesan audio dan dapat menjawab pertanyaan lebih kompleks & luas dengan memanfaatkan informasi dari internet tanpa harus kita membuka browser. Di iOS 14 ini saat kalian membuka Siri, tidak memakan satu layar penuh namun hanya notif kecil yang berada di atas layar ponsel. 


Ada berita bagus juga buat kamu para pesepeda, di iOS 14 nanti Kamu bisa bertanya pada Siri mengenai petunjuk arah khusus pesepeda.


5. App Clips

image source: google.com


Pernahkah kalian merasa membutuhkan sebuah aplikasi tetapi kalian tidak ingin mengunduhnya? Terlebih akan menghabiskan memori yang tersisa dan mungkin kamu hanya sekali saja menggunakannya. Tenang saja! di iOS 14 ini ada fitur bernama App Clips dimana kamu bisa gunakan aplikasi tanpa harus mengunduhnya secara keseluruhan, melainkan hanya fitur-fitur penting saja.


App Clips ini dapat muncul dengan beberapa cara salah satunya yaitu, seorang teman mengirimkanmu URL aplikasi melalui Pesan dan kamu hanya perlu klik link tersebut dan bisa menggunakan fitur-fitur penting yang disediakan aplikasi tersebut. Tentunya fitur ini berguna sekali jika kamu pergi ke kedai kopi dan melakukan pembayaran dengan cashless atau jika ingin membayar penyewaan e-scooter dan lain-lain.


6. Fitur baru iMessage

image source: google.com


iMessage juga mendapatkan banyak penambahan fitur yaitu, Pin Message, dimana kamu bisa memberikan pin pada chat urgent supaya chat tersebut bisa berada di paling atas sehingga kamu bisa balas chat dengan cepat. Selain itu ada In-line Replies, Pemberian Tag dan Memoji pada group chat.


Bukan hanya itu, fitur lainnya yaitu Unsend Message, Mark as Unread, kamu bisa melihat siapa saja kira-kira yang akan membalas chatmu di group chat dan kamu juga bisa mengikuti percakapan di group dengan melalui fitur Mention & Replies.


7. Apple Maps

image source: google.com


Apple Maps pun juga ikut mendapatkan pembaruan fitur di iOS 14 seperti, Guides dimana memberikan panduan kepada pengguna mengenai informasi tentang tempat-tempat baru, ada juga Fitur Cycling dimana berfungsi untuk memberikan panduan jalur untuk para pesepeda (apple menjanjikan fitur ini kedepannya akan tersedia di kota-kota seluruh dunia) dan EV Routing yang berguna untuk memberikan informasi tempat pengisian daya untuk mobil listrik dan akan diberikan navigasi khusus untuk prediksi cuaca. 


Fitur lainnya...


Selain fitur-fitur yang telah disebutkan, masih banyak lagi fitur lainnya yang tersedia di iOS 14 ini. Pihak Apple tidak tanggung-tanggung mengambil tindakan lanjut untuk Privacy. Semua aplikasi akan diminta untuk mendapatkan izin dari pengguna sebelum dilakukan pelacakan. Selain itu, kamu juga bisa memilih untuk membagikan perkiraan lokasi dengan pengembang aplikasi daripada lokasi spesifik dan mendapatkan transparansi lebih lanjut untuk penggunaan aplikasi mikrofon dan kamera ponselmu.


Fitur lainnya sangat bermanfaat untuk kamu yang sering lupa membawa kunci mobil. Dengan iOS 14 ini kamu mendapatkan fitur tambahan yaitu “Digital Keys” dimana kamu bisa menggunakannya sebagai kunci mobil untuk mobil dengan spesifikasi tertentu.


Tanggal rilis iOS 14


Pihak apple hingga saat ini belum mengkonfirmasi secara resmi untuk tanggal peluncuran iOS 14. Tapi jika dilihat tanggal peluncuran iOS pada tahun-tahun sebelumnya, dapat diprediksikan bahwa iOS 14 ini akan resmi diluncurkan pada pertengahan september 2020 atau musim gugur tahun ini. Berikut tanggal rilis iOS untuk 3 tahun terakhir:


  1. iOS 13 rilis pada tanggal 19 September 2019

  2. iOS 12 rilis pada tanggal 17 September 2018

  3. iOS 11 rilis pada tanggal 19 September 2017